Inilah Lima Kejutan yang Tersaji di One PIece episode 828!
Ada sejumlah kejutan yang tersaji di One Piece 828. Yang paling menonjol tentu saja adalah kemunculan dua kakak laki-laki Sanji!
1.Pudding adalah Putri Big Mom
Ternyata Pudding adalah putri dari Big Mom. Tak hanya itu, One Piece 828 juga mengungkap salah satu alasan Charlotte Linlin memiliki julukan Big Mom. Bukan saja dia adalah wanita beranak yang memiliki tubuh besar, Linlin juga memiliki 39 anak perempuan dan 46 putra. Sebuah keluarga raksasa. Entah apa mereka semua berasal dari satu suami atau tidak.
2.Lola Juga Putri Big Mom
Sebelumnya, ada sosok mirip Lola dari Thriller Bark di kapal yang mengangkut Sanji. Tak mengherankan kalau ada yang mengira itulah ibu Lola, bajak laut hebat yang dikatakan wanita itu kepada kelompok Luffy. Namun sepertinya itu bukan ibu Lola, melainkan kakaknya. Lalu ibunya? Sesuai spekulasi dulu: Big Mom.
Lihat saja kata-kata Pudding di atas. Ada kakaknya yang mencari pasangan hidup sendiri. Bahkan reaksi Nami pun diperlihatkan, menandakan navigator kelompok Topi Jerami itu ingat siapa kira-kira yang dimaksud Pudding. Apa kira-kira keberhasilan mereka menyelamatkan bayangan Lola bisa memastikan hubungan yang lebih baik antara Big Mom dan Topi Jerami? Ataukah Big Mom yang punya keluarga besar tak lagi memikirkan keselamatan putrinya yang kabur dari rumah
3.Sanji Menolak Pudding
Di pembahasan One Piece 827, terungkap kalau Pudding sebenarnya adalah istri yang cocok untuk Sanji. Dia cantik, sifatnya bagus, bahkan sama-sama jago masak dan menghargai makanan. Di One Piece 828 ini pun kita melihat kalau Pudding pun tertarik dengan Sanji, jadi sebenarnya ini bisa menjadi perjodohan langka di mana kedua belah pihak bisa saling menyukai satu sama lain.
Kejutannya? Sanji ternyata masih ingin melanjutkan perjalanan dengan Topi Jerami. Lihat saja reaksi Luffy dan kawan-kawan di atas mendengar Sanji yang biasanya playboy justru menolak seorang gadis cantik yang baik hati.
Pudding sendiri sepertinya menerima penolakan Sanji dengan baik. Tak hanya itu, ia sampai bersedia membantu kelompok Topi Jerami untuk membawa pergi koki mereka. Namun mengingat ini baru awal story arc, bisa ditebak pasti akan terjadi sesuatu yang menghambat mereka. Apalagi sebelumnya pembaca telah melihat Big Mom mengetahui kedatangan Luffy dan kawan-kawan di Totland.
4.mundur
Pekom, alasan utama Topi Jerami sampai ke Totland, menghilang. Kemudian seseorang memberi peringatan kepada Luffy dan kawan-kawan untuk mundur. Apakah ini ancaman gaya mafia? Kalau iya, berarti pelakunya adalah Germa 66 yang memang sudah tahu Topi Jerami telah mendarat dengan selamat di Totland. Atau jangan-jangan ini adalah peringatan terakhir Pekom sebelum ditangkap, menandakan Luffy dan kawan-kawan sedang berada dalam bahaya
5.Kakak Kedua dan Ketiga Sanji
Judul bab ini adalah 1 and 2, jadi pembaca pasti sudah menduga kalau kakak Sanji akan muncul di sini. Bab sebelumnya berjudul 0 and 4, dan ternyata benar Reiju (nol) dan Yonji (empat) benar-benar tampil signifikan di sana. Kalau penamaan mereka benar-benar mengikuti nomor, maka kali ini yang tampil adalah kakak kedua dan ketiga Sanji, menempatkan Sanji sebagai anak keempat dan putra ketiga keluarga Vinsmoke.
Yang menarik adalah, kedua kakak Sanji ini semakin menunjukkan betapa kelabunya moralitas para antagonis di arc ini. Big Mom adalah seorang kanibal yang rela membunuh dan menghancurkan negara bila ia tidak mendapatkan makanannya, namun pada akhirnya ia berhasil menciptakan Utopia. Kedua kakak Sanji di atas menyelamatkan satu negara, namun mereka melakukannya hanya karena dibayar, dan mereka menghabisi musuh dengan sangat brutal dan tanpa pandang bulu. Khas kelompok pembunuh bayaran.
Yang jelas, tak semua anggota keluarga Vinsmoke memiliki moral cenderung baik seperti Reiju. Jadi reuni keluarga ini tak akan terasa menyenangkan, terutama bagi Sanji.
0 komentar:
Posting Komentar